Pencarian Kampus
Pencarian Terakhir

Diterima 8 Ivy League, Enin Pilih Yale

Jumat, 2 Mei 2014 | 11:34:38 WIB

NEW YORK - Keberuntungan Kwasi Enin jauh dari yang pernah kita bayangkan. Betapa tidak, siswa SMA dari New York ini diterima delapan kampus elite yang dikenal sebagai Ivy League.

Perguruan tinggi yang termasuk Ivy League adalah Brown University, Columbia University, Cornell University, Dartmouth College, Harvard University, Princeton University, University of Pennsylvania dan Yale University. Dari delapan kampus itu, Enin memilih Yale sebagai almamaternya. Jika kuliahnya berjalan sesuai rencana, Erin akan lulus dari Yale pada 2018 mendatang.

Menurut Enin, dia sudah memikirkan masak-masak keputusannya memilih Yale. Keputusan ini kian bulat ketika dia mengunjungi calon kampusnya itu pekan lalu.

"Saya bertemu dengan orang-orang jenius dari pejuru dunia dan semua orang di sana sangat ramah. Sistem hunian mahasiswa di Yale juga sangat bagus untuk setiap mahasiswa," ujar Enin, seperti disitat dari Huffingtonpost, Jumat (2/5/2014).

Remaja 17 tahun ini merupakan keturunan imigran Ghana. Kedua orangtuanya masuk ke Amerika Serikat pada 1980. Enin menjadi pusat perhatian karena prestasinya diterima di delapan kampus Ivy League dan beberapa kampus swasta di New York.

Dalam esai aplikasinya kepada kampus Ivy League, remaja asli Long Island tersebut menulis tentang kecintaannya pada musik. Enin sendiri bercita-cita menjadi dokter.

"Di mana pun saya tampil, entah itu sebagai basis di Men's Doo Wop Group atau sebagai pemain biola di Chamber Ensemble, saya menjadi larut dalam percakapan antara para penampil dan penonton. Seiring saya tersesat dalam percakapan tersebut, saya membangun kenangan di mana saya benar-benar bahagia dan menjadi bagian dari komunitas, budaya dan pada akhirnya sejarah," tulis Enin dalam esainya.

Dalam jumpa pers dengan wartawan belum lama ini, Enin menyatakan keinginannya bergabung sebagai keluarga Yale University.  "Saya percaya bahwa apresiasi mendalam mereka terhadap kecintaan akan musik, seperti yang saya miliki, adalah faktor penentu keputusan saya untuk kuliah di sana," tuturnya.

Kedua orangtua, Ebenezer dan Doreen Enin, serta adik perempuan Enin yang berusia 14 tahun, Adwoa, menemani Enin dalam jumpa pers tersebut. Sang ayah, Ebenezer menyatakan, dia dan istrinya mendorong kedua anak mereka untuk dapat unggul di sekolah.

"Saya percaya kamu dapat melakukan yang lebih baik dari kakakmu," kata Ebenezer kepada Adwoa.

Enin mencatatkan nilai 2,250 dari total nilai 2,400 pada SAT; ujian masuk ke perguruan tinggi. Dia juga diterima di Brown, Columbia, Cornell, Dartmouth, Harvard, Princeton dan University of Pennsylvania.

Sumber: okezone.com

 
 
 
Artikel Terkait Lainnya
SNMPTN & SBMPTN
Info Beasiswa
 
Tentang PilihJurusan.com

PilihJurusan.com bertujuan untuk memberikan berbagai informasi terkait dengan jurusan atau program studi yang tersedia di berbagai perguruan tinggi / universitas yang ada di Indoenesia.

Dengan informasi terkait jurusan yang lebih baik, kami yakin dapat membantu para calon mahasiswa untuk dapat lebih baik lagi dalam menjalani dunia perkuliahan serta berkarya dengan baik sesuai minat dan bakat setelah lulus.

Like halaman Facebook PilihJurusan.com kami untuk informasi langsung di halaman facebook mu.

Like Untuk Info Terbaru
Hubungi PilihJurusan.com

Jalan Burung Gereja No. 12 Kota Bandung

Email. info@pilihjurusan.com

http://facebook.com/pilihjurusancom